Cara Top Up ShopeePay Di Alfamart

Cara Top Up ShopeePay di Alfamart – Sebagai pelanggan Shopee pastinya kalian tahu bahwa pada aplikasi tersebut ada sebuah fitur bernama ShopeePay. Fitur ini bakal memudahkan pembayaran setiap transaksi di aplikasi Shopee.

Namun agar bisa menggunakan ShopeePay, setiap pelanggan wajib melakukan aktivasi terlebih dahulu. Jika sudah aktif, nantinya pelanggan juga harus melakukan Top Up atau pengisian saldo ShopeePay.

Ada banyak cara yang bisa dipakai untuk isi saldo ShopeePay, salah satunya adalah melalui petugas Kasir Alfamart. Cara ini bisa dilakukan semua pengguna ShopeePay di Shopee, tanpa terkecuali.

Meski begitu, kalian juga perlu tahu untuk melakukan pengisian ShopeePay pakai cara ini ada beberapa syarat dan ketentuan yang berlaku. Baiklah, daripada penasaran langsung saja simak penjelasan selengkapnya dibawah ini.

Syarat Isi Saldo ShopeePay di Alfamart
Seperti kami sebutkan diatas bahwa setiap pemilik ShopeePay hanya bisa menggunakan fitur tersebut untuk transaksi apabila terdapat saldo di dalamnya. Jika saldo kosong atau tidak cukup untuk melakukan transaksi, maka perlu dilakukan Top Up alias isi saldo.

Bicara soal isi saldo ShopeePay, disini kami bakal menjelaskan bagaimana cara melakukan Top Up ShopeePay di Alfamart. Tapi sebelum itu, simak beberapa syarat dan ketentuan melakukan transaksi tersebut, diantaranya :

1. Membawa Uang Cash Sebagai Pembayaran
Syarat pertama tentu saja kalian harus membawa uang Cash sebagai alat pembayaran transaksi isi saldo ShopeePay di Alfamart. Pastikan uang yang dibawa untuk membayar nominal Top Up yang diinginkan.

2. Mengetahui Nomor HP Terdaftar
Selain itu, jika ingin mengisi saldo ShopeePay di Alfamart kalian juga akan diminta menyebutkan nomor ShopeePay yang digunakan. Maka dari itu, pastikan kalian menyebutkan informasi tersebut dengan benar jika tidak ingin gagal isi saldo ShopeePay. Apabila ternyata nomor HP terdaftar sudah tidak aktif, maka segera lakukan ganti nomor HP ShopeePay.

3. Gerai Alfamart Sudah Mendukung Fitur Isi ShopeePay
Terakhir, pastikan gerai Alfamart yang dikunjungi sudah mendukung fitur transaksi pengisian ShopeePay. Sebab masih ada beberapa Alfamart khususnya di Daerah pelosok yang belum menerima proses pengisian saldo ShopeePay.

Minimal Isi Saldo ShopeePay di Alfamart
Selain beberapa syarat diatas, untuk Top Up ShopeePay di Alfamart juga berlaku ketentuan mengenai minimal dan maksimal Top Up. Untuk ketentuan ini dibagi berdasarkan jenis akun ShopeePay yang dimiliki. Supaya lebih jelas, silahkan simak tabel dibawah ini :

Akun VerifikasiBelum VerifikasiMinimal Top UpRp. 10.000Rp. 10.000Maksimal Top UpRp. 10.000.000Rp. 2.000.000Ketentuan diatas juga ketika isi saldo ShopeePay lewat BRImo, lewat Livin Mandiri, BNI Mobile, ATM dan berbagai cara lainnya.

Sampai disini kalian sudah tahu apa saja syarat hingga ketentuan limit Top Up ShopeePay di Alfamart. Selanjutnya mari kita lanjut ke inti pembahasan yaitu bagaimana tata cara melakukan transaksi tersebut.

Sebenarnya selain pakai cara ini, Top Up ShopeePay bisa dilakukan dengan cara yang lebih praktis seperti lewat layanan Mobile Banking, aplikasi Dompet Digital dan berbagai fasilitas Digital Banking lainnya. Tapi tidak semua pengguna ShopeePay memiliki fasilitas-fasilitas tersebut.

Namun untuk tata cara Top Up via Alfamart, semua pengguna ShopeePay bisa melakukannya, karena tidak membutuhkan akun atau aplikasi apapun. Berikut adalah tata cara mengisi saldo ShopeePay di Alfamart :

1. Buka Aplikasi Shopee
Pertama-tama silahkan buka aplikasi Shopee lalu pada halaman utama kalian masuk ke menu ShopeePay.

Kemudian pada halaman berikutnya langsung saja ketuk menu Isi Saldo

3. Tentukan Metode Pembayaran
Sekarang pilih Alfamart / Alfamidi / Dan+Dan sebagai metode pembayaran. Jika sudah klik tombol Konfirmasi

4. Muncul Kode Pembayaran
Kemudian di layar akan muncul kode pembayaran berupa nomor HP ShopeePay yang terdaftar

Setelah itu kalian tinggal datang ke gerai Alfamart terdekat dan temui petugas Kasir. Sampaikan pada petugas bahwa kalian ingin melakukan Top Up ShopeePay lalu sebutkan nomor HP ShopeePay.

Kemudian petugas akan menanyakan berapa nominal saldo yang ingin di Top Up. Setelah mendapatkan informasi tersebut, petugas akan meminta uang pembayaran lalu memproses transaksi Top Up ShopeePay di akun kalian. Jika sudah berhasil, kalian akan menerima struk bukti pembayaran dari petugas Kasir.

Catatan : Untuk melakukan pengisian ShopeePay di Alfamart berlaku batas jam yang menyesuaikan jam operasional dari gerai Alfamart yang digunakan. Biasanya mulai dari 08:00 sampai dengan 23:00

Biaya Layanan Top Up ShopeePay Lewat Alfamart
Setelah mengetahui seperti apa tata cara Top Up ShopeePay di Alfamart, selanjutnya kalian juga perlu tahu bahwa transaksi diatas menerapkan ketentuan soal biaya admin alias biaya layanan. Berapakah biaya admin yang dibebankan?

Jadi, setiap kali isi ShopeePay pakai cara diatas kalian bakal dikenai biaya admin sebesar Rp. 2.500 (Dua Ribu Lima Ratus Rupiah). Dengan begitu, pastikan uang kalian cukup untuk bayar sesuai nominal Top Up beserta biaya layanan yang berlaku.

Akhir Kata
Demikianlah pembahasan dari Bankir.id mengenai tutorial Top Up ShopeePay melalui Alfamart. Cara diatas juga bisa diterapkan untuk melakukan pengisian ShopeePay di Alfa Grup lainnya seperti Alfamidi dan Dan+Dan, kecuali Lawson.

Kemudian diatas kami juga menjelaskan soal syarat hingga ketentuan terkait biaya layanan hingga batas minimal dan maksimal Top Up ShopeePay di Alfamart. Bahkan proses Top Up ShopeePay pakai cara diatas juga mempunyai jam transaksi, yaitu menyesuaikan jam operasional dari gerai Alfamart itu sendiri.