10 Cara Mengeluarkan Dahak Pada Bayi Paling Aman Bunda Wajib Tau

Bunda jangan panik ketika anak tersedak oleh dahak, terdapat cara mengeluarkan dahak pada bayi yang bisa Bunda lakukan. Hal yang paling penting bagi Bunda adalah untuk selalu tenang dan memastikan si kecil kembali tenang. Meskipun keberadaan dahak dalam tubuh si kecil seringkali membuat si kecil gelisah dan menangis.

Berikut ini terdapat rekomendasi beberapa cara mengeluarkan dahak pada bayi yang bisa Bunda ikuti. Penting untuk diketahui oleh Bunda, agar si kecil dapat terhindar dari kondisi yang membuatnya tidak nyaman. Apa saja cara dan langkah yang bisa dilakukan? Bunda bisa simak ulasan di bawah ini, ya!

BACA JUGA: Makanan Ibu Menyusui yang Disarankan, Baik Untuk Asi

1. Cukupi kebutuhan cairan bayi menggunakan ASI
pexelsCara mengeluarkan dahak pada bayi yang pertama adalah dengan memastikan si kecil mendapatkan kebutuhan cairan yang cukup. Oleh karena itu memasikan si kecil mendapatkan ASI yang cukup dari Bunda sangat penting. Karena, ASI dapat membantu si kecil untuk mengencerkan dahak sehingga si kecil bisa mudah untuk mengeluarkan dahak di dalam tubuhnya. ASI juga mengandung nutrisi bagi bayi yang dapat memperkuat imunitas bayi.

2. Menggunakan alat sedot cairan
sehatqCara mengeluarkan dahak pada bayi yang kedua ini boleh dilakukan dengan catatan. Yaitu ketika si kecil benar-benar membutuhkannya. Banyak dijual alat sedot cairan khusus bayi, yang dikhususkan untuk mengeluarkan dahak si kecil. Namun, jangan lupa. Bunda harus memastikan membeli alat sedot cair yang berkualitas, jika perlu Bunda juga bisa berkonsultasi dengan dokter anak terkait alat sedot yang recommended.

3. Hangatkan tubuh bayi
pexelsCara ini sangat efektif, pada dasarnya cara mengeluarkan dahak pada bayi memiliki prinsip yang sederhana. Yaitu, Bunda hanya perlu menghangatkan tubuh si kecil, agar dahak yang ada pada tubuhnya bisa cepat terdorong keluar. Dahak yang terjebak dalam pernafasan di kecil disebabkan oleh dahak yang mengental.

Agar dapat terdorong keluar, dahak tersebut harus dicairkan dengan hangat tubuh bayi. Bunda bisa menggunakan minyak khusus untuk menghangatkan tubuh bayi, terdapat juga minyak oles khusus untuk mengeluarkan dahak bagi si kecil.

BACA JUGA: 15 Pilihan Mainan Anak 1 Tahun yang Dukung Perkembangan Otak

4. Gunakan humidifier dan teknik uap
freepikHumidifier merupakan alat yang dapat memberi kelembaban udara yang cukup di ruangan, juga merupakan teknik penguapan. Bunda bisa menggunakan aroma dan minyak esensial yang ampuh untuk mengatasi hidung tersumbat dan mengeluarkan dahak. Oleh karena itu, cara mengeluarkan dahak pada bayi menggunakan humidifier merupakan salah satu pilihan yang tepat.

Rekomendasi aroma yang bisa Bunda pilih dan sangat ampuh adalah eucalyptus atau aroma kayu putih. Aroma tersebut terbukti ampuh dan efektif untuk mendorong dahak bayi keluar dari saluran pernafasannya.

5. Ubah posisi tidur bayi
freepikMengubah posisi tidur pada bayi juga bisa Sedulur gunakan sebagai cara mengeluarkan dahak pada bayi. Berikan alas bantal pada kepala si kecil, buat posisi kepala si kecil menjadi lebih tinggi. Hal ini membantu si kecil untuk mengatasi hidung tersumbat dan mengeluarkan dahak yang terjebak di saluran pernafasan di kecil.

BACA JUGA: Doa Memakai Pakaian dan Melepas, Ajarkan Pada Anak Sejak Dini

6. Gunakan bawang putih
alodokterBunda juga bisa melakukan cara mengeluarkan dahak pada bayi dengan bawang putih. Caranya super mudah, pertama Bunda siapkan 1 siung bawang putih, lalu haluskan dan campurkan dengan minyak zaitun. Lalu oleskan pada bagian dada dan punggung si kecil. Kehangatan dari minyak zaitun dan bawang putih dapat mengencerkan dahak si kecil dan mendorong dahak tersebut untuk keluar dari tubuh si kecil.

7. Berjemur di bawah sinar matahari pagi
klikdokterCara mengeluarkan dahak pada bayi satu ini sangat efektif dan paling alami. Yaitu membawa si kecil berjemur di bawah sinar matahari pagi. Si kecil akan mendapatkan kehangatan tubuh yang pas. Bunda bisa melakukannya pada jam 8 pagi selama menit. Gunakan penutup bayi, agar si kecil tidak terpapar sinar matahari berlebih dan cukup mendapatkan kehangatan dari sinar matahari.

BACA JUGA: 30 Ide Kado Untuk Bayi Baru Lahir yang Unik & Bermanfaat

8. Menepuk-nepuk punggung bayi
alodokterTips mengeluarkan dahak bayi ampuh yang bisa Bunda lakukan adalah dengan menepuk-nepuk punggung bayi. Namun terlebih dahulu Bunda ubah posisi bayi menjadi posisi tengkurap. Tepuk punggung kanan dan kiri bayi secara lembut dan perlahan.

Biasanya, dengan posisi tengkurap dan ditepuk-tepuk, si kecil akan segera memuntahkan dahak yang ada di dalam tubuhnya. Namun pastikan Bunda tidak panik dan tenang melakukan proses ini. Jangan terlalu keras, karena dapat membuat bayi kesakitan.

9. Gunakan daun sirih hangat
pexelsDi dalam video cara mengeluarkan dahak pada bayi sebagai tutorial, mungkin Bunda pernah melihat ada yang menggunakan bahan alami. Bahan tersebut adalah daun herbal. Caranya sangat mudah, Bunda tinggal memanaskan daun sirih, biarkan daun sirih hangat lalu tempelkan daun sirih di dada dan punggung si kecil.

Cara mengeluarkan dahak pada bayi dengan daun sirih sangat efektif. Kehangatan daun sirih tersebut, dapat mengantarkan panas yang ampuh mengencerkan dahak yang ada dalam tubuh si kecil. Dahak yang encer akan memudahkan bayi untuk mengeluarkan dahaknya secara cepat dan sempurna. Bunda akan lega dan tidak panik lagi.

BACA JUGA: Ini Tanda Kehamilan 1 Minggu Setelah Berhubungan, Jarang Disadari

10. Konsultasi ke dokter
enfaJika bayi Bunda mengeluarkan bunyi grok-grok dan langkah mengeluarkan dahak bayi di atas telah Bunda lakukan dan tidak kunjung berhasil. Bunda wajib berkonsultasi ke dokter anak. Barangkali si kecil menderita sakit yang perlu secara langsung ditangani oleh dokter. Hal ini akan baik untuk kesembuhan sang bayi dan juga ketenangan Bunda.

Semoga penjelasan terkait cara mengeluarkan dahak pada bayi di atas bisa memberikan pengetahuan parenting bagi Bunda, terutama bagi Bunda yang tengah merawat anak pertama yang masih minim pengalaman. Pastikan penuhi kebutuhan si kecil agar cepat sembuh dan dapat menjaga kesehatannya.

Jangan lupa juga untuk terus memantau asupan nutrisi dan gizi bagi si kecil, agar memiliki imunitas yang kuat dan dapat terhindar dari berbagai macam penyakit. Bunda bisa membeli makanan bergizi untuk si kecil dan juga perlengkapan bagi si kecil di Aplikasi Super. Oleh karena itu, Bunda wajib memiliki Aplikasi Super demi terjaminnya kesehatan dan kebutuhan si kecil. Yuk, download Aplikasi Super dengan klik di sini!